Doc. 1


Seorang anak manusia tercipta dari sebatang tangkai harapan
Tumbuh dengan siraman kasih
Dan kokoh karena kekuatan cinta

Aku adalah daun yang gugur dari setangkai harapan yang telah rapuh
Cinta yang menjadi kekuatanku kini menjadi satu-satunya sumber kesakitanku
Angin menerbangkanku hingga ke hilir, kemudian jatuh
Air mengalir membawaku mengarungi ribuan muara dengan berjuta macam arus

Rapuh aku
Jatuh tangisku
Hitam kelam
Mati semua bunga hati
Terbanglah mereka bersamamu

Tuhan benar
Tuhan memang tau
Dia tau yang baik bagimu

Terima kasih untuk semua warna yang telah kau lukis
Sketsa angan kini usang
Garisnya terhapus tangis
Dengan tersenyum kini ku terima Kuasanya membawamu pergi

-diancantik

Read More >>

Karma hidup bersama kalian, hiii :3

           Pernah ngga sih kalian merasa sedang dikejar karma? Hemm bisa iyaa, Bisa juga ngga, ngga ngerasain maksudnya.. Huehehe. Tp pernah ngga sih kalian sadar kalau karma itu sebenarnya datangnya dari sugesti? bukan dari sumpah serapah yang ditulis di status para ABG labil yang lagi putus cinta, muehehehe. Karma itu kalian rasakan ketika kalian menyadari dan berpikir itu sedang terjadi, sehingga kalian secara otomatis mengingat dan mulai menyadari bahwa ini adalah balasan dari semua yg pernah kalian lakukan di waktu dahulu. Tapi ngga sedikit kok orang yang sedang dapat jatah merasakan karma malah ga sadar dan mengganggap itu hanya masalah biasa yang tidak perlu dipikirkan.

       Karma itu bagaikan satu kotoran di lingkaran putar kehidupan. Seperti yang kita ketahui kalau bumi itu berputar, begitupun kehidupan yang kadang di atas dan adakalanya kita merasakan susahnya ada di bawah. Dan itu tidak akan berhenti sampai kita mati. Begitupun dengan karma, karma tidak akan mati selama kita masih bernapas, jika kalian berpikir karma hanya datang satu kali, itu salah. Dia akan selalu datang pada saatnya, saat kalian melewati putaran kehidupan yang telah kalian kotori dahulu :)

       So, mulai sekarang berhati-hatilah dalam menjalani kehidupan. Sedangkan masa lalu jangan dijadikan beban, jadikan pelajaran. Karma itu bukan kutukan, anggap sebagai proses pendewasaan. Nikmati semua dengan ikhlas dan semua tidak akan sia-sia, karena Tuhan tidak pernah memberikan sesuatu tanpa manfaat dan tujuan yang pasti. Enjoy your life with the sweetiest things you should it be! :)

-diancantik
Read More >>