Cantik dari Dapur (Bumbu Dapur untuk Kecantikan)



Anda tentu sering berburu konsmetik-kosmetik, krim perawatan, atau produk kecantikan lainnya di berbagai tempat. Tidak sedikit pula orang yang rela merogoh kocek lebih untuk membeli produk kecantikan dari luar negeri alias impor. Banyak wanita mencari produk kecantikan untuk mendapatkan hasil yang cepat dan kadang lupa dengan efek samping dari bahan kimia yang menempel pada produk tersebut.
Pernahkah anda menyadari bahwa bahan-bahan alami seperti bumbu dapur yang sering kita temui ternyata banyak bermanfaat bagi kecantikan? Memang tidak memperlihatkan hasil secara praktis, tapi ini bukanlah hal buruk jika dibandingkan dengan efek samping dari bahan kimia yang mungkin akan muncul dari penggunaan produk-produk yang sering anda gunakan.
Berikut adalah beberapa bahan dapur yang dapat digunakan untuk perawatan kecantikan, seperti dilansir Boldsky:

1. Kunyit 

Kunyit adalah bahan dapur yang sering dipakai untuk merawat kecantikan kulit. Jenis rempah ini juga memiliki sifat antiseptik yang dapat menyembuhkan infeksi kulit dan menghilangkan bercak-bercak hitam pada kulit. Berikut adalah beberapa manfaat kunyit bagi kulit kita:
a.       Menghilangkan Jerawat
Cara: Tambahkan 2 sendok makan tepung dan 1 sendok makan susu organik hangat. Kemudian tambahkan dua tetes minyak zaitun atau kelapa dan sejumput kunyit. Blender untuk membuat pasta. Oleskan tipis-tipis pada wajah Anda dan biarkan selama 20 menit.
b.      Mencegah Keriput
Cara: Tambahkan sedikit kunyit untuk 2 sendok makan mentega. Terapkan pasta di sekitar mata Anda dan biarkan selama 20 menit. Bilas dengan air dingin.
c.       Mengatasi Kulit Kering dan Berminyak
Cara: Untuk kulit kering, menggabungkan 1 putih telur, 2 tetes 
minyak zaitun, jus lemon segar dan air mawar. Tambahkan sedikit kunyit dan aduk rata. Terapkan ke semua daerah kering termasuk wajah, leher, siku dan lutut. Biarkan sampai kering. Cuci dengan air hangat.

Untuk kulit berminyak, tambahkan sejumput kunyit untuk 2 sendok makan bubuk kayu cendana. Campur dengan 2 sdm susu dan 2 tetes jus lemon. Oleskan ke wajah anda dan biarkan kering. Bilas dengan air hangat.
d.      Menghaluskan Tumit
Cara: Oleskan campuran 3 sendok makan kunyit dengan 3 tetes minyak kelapa. Campuran ini juga akan membantu mencegah infeksi jamur pada jari-jari kaki.
e.       Kunyit untuk Pigmentasi (menghilangkan bekas jerawat)
Cara: Oleskan campuran kunyit dan jus lemon ke daerah yang terkena selama 20 menit. Untuk hasil terbaik gunakan rutin setiap hari.
f.       Menghilangkan Ketombe
Cara: Oleskan campuran kunyit dan minyak zaitun ke kulit kepala anda. Biarkan selama 15 menit, lalu cuci bersih dengan shampoo alami.
           
2. Tomat 

Beta-karoten yang terkandung dalam buah tomat, membantu
 melindungi kulit dari kerusakan akibat paparan sinar matahari. Buah tomat juga mengandung likopen, di mana senyawa ini dapat melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar UV, penyebab utama garis-garis halus dan kerutan pada kulit.
Cara: Gosokkan sepotong tomat pada wajah Anda untuk menyingkirkan lapisan gelap pada kulit Anda.

3. Susu 
Susu kerap digunakan dalam perawatan kecantikan. Susu mengandung vitamin A dan D yang membuat kulit menjadi lembut, tidak hanya itu susu juga mengandung asam beta hydroxy yang membuat terkelupasnya sel kulit mati dan menggantinya dengan sel kulit baru. Susu memelihara kulit dan membuatnya lembap dari dalam. Hal ini juga berguna untuk membuat kulit jadi lembut dan kenyal. Berikut ini adalah manfaat susu bagi kulit kita:
a.       Pembersih Wajah
Cara: Jika kulit anda berminyak, usap lembut wajah anda menggunakan handuk yang telah dibasahi susu skim (susu skim mengandung sedikit lemak sehingga tidak membuat kulit semakin berminyak).
Jika kulit anda kering, gunakan susu full cream atau susu sapi segar. Diamkan selama beberapa menit agar nutrisi dari susu terserap di wajah, lalu bilas hingga bersih dengan air.
b.      Menenangkan Kulit Terbakar akibat Sinar Matahari
Cara: Tempelkan handuk yang telah direndam dengan susu dingin ke bagian yang terbakar, tekan sedikit selama beberapa meni.
c.       Merawat Kulit Kering
Cara: Isi bak mandi atau bath tub dengan air hangat, lalu masukkan setengah cangkir susu bubuk. Berendamlah selama 30 menit. Jangan langsung dibilas, diamkan selama beberapa menit sampai tubuh agak mengering, baru bersihkan dengan air.
d.      Masker Wajah
Cara: Campurkan 1/4 sendok teh minyak almond dengan 1 sendok makan susu. Terapkan campuran tadi pada wajah sambil dipijat-pijat, lalu diamkan selama beberapa menit sampai masker mengering. Lalu oleskan lagi masker sampai tiga lapisan (tunggu hingga lapisan sebelumnya mengering). Berbaringlah dan biarkan sekitar 30 menit. Kemudian bersihkan menggunakan handuk basah.
e.       Mengurangi Kantung dan Lingkaran Gelap Bawah Mata
Cara: Celupkan kapas ke dalam susu cair dingin, peras sedikit lalu tempelkan pada kedua mata yang terpejam. Tunggu selama 20 menit, lalu bersihkan menggunakan handuk hangat.
f.       Mengecilkan Pori
Cara: Ambil sour cream secukupnya , basuhkan ke wajah dan leher . Tunggu selama 15 menit dan cuci bersih . Rasakan bedanya .

4. Garam

Garam sering dipakai sebagai scrub untuk mengangkat sel kulit mati. Selain itu, garam juga dapat memberikan kulit banyak mineral.
a.       Mata Lelah
Cara: Larutkan ¼ sdt garam dengan ½ liter air hangat, lalu basuhlah larutan air garam tadi pada mata yang lelah. Sedangkan untuk menghilangkan gembung di mata, larutkan 1 sdt garam dengan 1 liter air hangat dan celupkan kapas ke dalamnya. Letakkan kapas pada mata sambil berbaring dan rileks.
b.      Pembersih Wajah
Campur 1 sdt garam dan 1 sdt minyak zaitun di mangkuk kecil. Lalu gunakan campuran tadi sebagai pembersih dengan cara memijatnya lembut di area wajah dan leher. Bahan pembersih ini efektif mengangkat make up dan kotoran tebal. Lanjutkan dengan sabun cuci muka, lalu bilas hingga bersih.
c.       Mengangkat Kulit Kering Kaki
Rendam kaki dalam air hangat yang telah dibubuhi segenggam garam. Kemudian urut dan pijat kaki perlahan dengan sikat halus atau batu apung, agar kulit yang kering dapat terangkat. Diamkan selama 10 menit, lalu bilas dengan air dingin dan keringkan. Terakhir, gunakan lotion yang biasa kamu gunakan.
d.      Eksfoliator
Setelah mandi dan saat kulit masih basah, ambil segenggam garam dan gosokkan secara lembut dan perlahan ke seluruh kulit tubuh. Butiran garam tersebut akan meluruhkan sel kulit mati dan membuat kulit lebih halus.
e.       Merawat Kulit Berminyak
Untuk mengurangi minyak pada wajah, isi botol spray kecil dengan air hangat dan tambahkan satu sendok teh garam. Semprotkan pada wajah, lalu keringkan dengan cara ditepuk-tepuk menggunakan handuk. 
5. Minyak zaitun

Minyak zaitun bisa digunakan, baik untuk memasak ataupun perawatan kulit. Kandungan antioksidan dan asam lemak omega-3 dalam minyak zaitun dapat memperlambat proses penuaan dan membantu meringankan tanda-tanda keriput.

Referensi:

0 komentar:

Posting Komentar

NO SPAM / NO OFFENCE
- Please Respect Author -

--- GoDian --